Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta

Perubahan kurikulum, dari kurikulum 2013 menjadi Kurikulum Merdeka menjadikan satuan pendidikan harus memiliki kesiapan-kesiapan dalam mengimplementasikannya. Banyak hal baru yang harus dilaksanakan dalam Kurikulum Merdeka. Salah satunya adalah kita mengenal istilah Profil Pelajar Pancasila (P3). Profil Pelajar Pancasila merupakan nilai karakter yang harus dicapai oleh peserta didik dalam melaksanakan pembelajaran. Untuk mencapai profil pelajar Pancasila, struktur kurikulum Merdeka menyediakan waktu sebanyak 25 % dari jumlah jam pelajaran dalam setahun untuk melaksanakan Pembelajaran Berbasis Projek yang dikenal dengan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Pembelajaran projek ini dilaksanakan dengan jenis kegiatan yang menjawab isyu dan permasalahan yang terjadi di masyarakat yaitu menciptakan produk-produk tertentu. Produk bisa berupa barang, keterampilan, karya seni, bahkan keahlian-keahlian di bidang tertentu. 

Kegiatan projek di SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta dilaksanakan dengan sistem blok, yaitu dilaksanakan 3 kali event selama satu tahun ajaran. Hal ini bertujuan agar satu event langsung bisa menghasilkan satu produk atau karya.

Pelaksanaan kegiatan projek membutuhkan sebuah panduan agar kegiatan ini berjalan terarah sesuai dengan target yang ingin dicapai. Untuk menjawab hal itu SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta menyusun sebuah buku panduan untuk pedoman kegiatan projek selama satu tahun. Buku ini berjudul Modul Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta.

Semoga kehadiran buku ini dapat memberikan gambaran dan wawasan tentang pelaksanaan kegiatan projek di sekolah pada khususnya. Dan semoga buku ini juga dapat menginspirasi pihak lain tentang pelaksanaan kegiatan yang kreatif dan inovatif dalam mengimplemtasikan Kurikulum Merdeka di satuan pendidikan.

Views: 359
Translate »